Sebuah fragmen buku kuno, yang mencatat prinsip-prinsip dasar alkimia selama akhir Era Keemasan.
Fragmen Catatan Alkimia (Kutipan)
(....)
(Catatan yang rapi) Catatan: Bab ini menjelaskan prinsip dasar alkimia dan memperkenalkan konsep "Esensi", "Kekuatan", dan "Elemen" yang merupakan materi dasar untuk pemula.
Ini adalah kebenaran yang mutlak. Ketahuilah bahwa hakikat segala sesuatu adalah satu. Satu menjadi dua, dua menjadi empat. Demikianlah kehidupan terus tumbuh dalam siklus dunia yang tiada akhir.
(Catatan yang berantakan) Catatan: Ini adalah dasar yang paling mendasar. Kalau kamu tidak mengerti, berarti kamu tidak perlu mempelajarinya. (Catatan yang rapi) Catatan tambahan: Bagian ini adalah ringkasan singkat dari prinsip-prinsip dasar alkimia. Ilmu ini bertujuan untuk menjelaskan prinsip dasar "semua hal adalah satu" dan meneliti perubahan antara keberadaan. "Satu", "dua", dan "empat" yang disebutkan dalam catatan ini mengacu pada "'Esensi' yang memberi keberadaan pada semua hal", "'Kekuatan' yang memungkinkan semua hal untuk mengalami perubahan", dan "'Elemen' yang memungkinkan semua hal terbentuk".
Sama seperti malam dan siang yang melahirkan satu sama lain .... Akar "Rasionalitas dan Kebijaksanaan" saling mengasingkan dan tolak menolak. Benang "cinta dan keindahan" saling tarik menarik dan mengikat. Demikianlah segala sesuatu diciptakan dalam tarian penyatuan dan pemisahan ini.
(Catatan yang berantakan) Catatan: Dasar pergerakan dan transformasi yang mutlak. (Catatan yang rapi) Catatan tambahan: Bagian ini adalah pengenalan singkat tentang "'Kekuatan' yang memungkinkan semua hal untuk mengalami perubahan". Secara umum dipercaya bahwa gaya yang menjaga semua benda bergerak dan berubah meliputi "tolakan" dan "tarikan". Di antara semuanya, "tolakan" sering dikaitkan dengan "rasionalitas" yang diwakili oleh Titan Cerces, dan "tarikan" sering dikaitkan dengan "emosi" yang diwakili oleh Titan Mnestia. Untuk penjabaran lebih rinci tentang bagian ini, lihat catatan tambahan di bagian belakang.
Keempat hal ini adalah fondasi dari segalanya, dan lihatlah .... Angin Aquila menyuburkan api Kephale. Tanah Georios menyuburkan mata air Phagousa. Demikianlah segala sesuatu dibangun dari elemen-elemen ini.
(Catatan yang berantakan) Catatan: Empat elemen dan entitas dasar yang membentuk dunia. (Catatan yang rapi) Catatan tambahan: Bagian ini adalah pengenalan singkat tentang "'Elemen' yang memungkinkan semua hal terbentuk". Secara umum diyakini bahwa entitas dasar yang membentuk dunia material adalah "empat elemen": tanah, air, api, dan udara. Keempat elemen ini biasanya dikaitkan dengan keempat Titan: Georios, Phagousa, Kephale, dan Aquila. Untuk penjabaran lebih rinci tentang bagian ini, lihat catatan tambahan di bagian belakang.
Kami memperoleh kebijaksanaan ini, untuk menyaring dan memurnikan, mengambil esensinya dan membuang ampasnya. Kami memperoleh kebenaran ini, memikirkan satu hal akan menghasilkan segalanya. Dengan berkat Tiga Titan, pola dapat didekonstruksi, dan asal-usul dapat ditelusuri kembali. Pekerjaan ini sudah selesai, dan kami dapat menciptakan keberadaan dari ketiadaan.
(Catatan yang rapi) Catatan: Senior, ringkasanmu terlalu singkat, tidak cocok untuk peneliti yang baru bergabung. (Catatan yang berantakan) Catatan tambahan: Dasar bocah!! Jangan ganggu aku!!!