Halaman rusak dari sebuah catatan antologi, mencatat pandangan para imam Oronyx kuno tentang kekuatan Titan tersebut.
Dunia di Mata Oronyx
Konten berikut diambil dari pidato yang diucapkan oleh Robita, seorang imam Oronyx kuno, saat dia melewati Okhema. Tahun spesifiknya tidak diketahui, mungkin ditambahkan oleh orang-orang dari generasi selanjutnya. Pandangan teologis Robita menerima tanggapan yang beragam dari generasi selanjutnya. Pembaca diharapkan untuk membaca komentar mereka dengan kritis — Catatan Editor
(Teks sebelumnya hilang)
Orang-orang sering berkata, selama Oronyx bersedia membantu, para imam Oronyx akan bisa melihat masa lalu, masa kini, dan masa depan ... Bahkan banyak senior dan murid baru yang memiliki pandangan seperti ini. Tapi sayangnya, ini adalah pandangan yang salah, yang muncul dari kesalahpahaman orang-orang terhadap Titan.
Titan adalah makhluk tertinggi, tapi mereka bukanlah makhluk yang tak punya kekurangan. Keajaiban Oronyx tidak bisa langsung "melihat" masa lalu dan masa depan, tapi ia bisa "meramalkan" semua itu. Jangan meremehkan perbedaan kecil ini. Menurutku, kalau Oronyx benar-benar bersedia membantu kita memprediksi cuaca setiap hari (atau katakanlah, suasana hati Aquila), maka ada kemungkinan ia juga bisa melakukan kesalahan.
Aku tahu ada orang yang akan bilang, "kalau ramalan Janus bisa menciptakan ribuan jalan dan membuat orang-orang membuat pilihan, maka Oronyx juga seharusnya begitu". Ucapan ini tidak sepenuhnya benar. Keilahian Oronyx dan Janus memang sangat mirip, tapi sebenarnya mereka tidak berhubungan dengan "langsung berinteraksi dengan masa lalu".
Yang Janus dan Oronyx perlihatkan dan libatkan pada para imam bukanlah kebenaran itu sendiri, melainkan sesuatu yang sangat mendekati kebenaran. Mungkin akan lebih mudah dijelaskan dari sisi Janus: Karena kita bisa memilih "sejarah" suatu hal, itu berarti bahwa di matanya, sejarah bukanlah sesuatu yang pasti, melainkan semacam alasan yang bisa membuat sesuatu "ada atau hilang". Ini jelas berbeda dengan "sejarah adalah satu-satunya masa lalu yang pasti" yang kita ketahui. Para imam Janus tidak mengubah sejarah, tapi hanya memilih latar belakang, atau lebih tepatnya, "keadaan yang ada sampai saat ini". Dengan kata lain, apa yang Titan bantu kita ubah pada dasarnya adalah kenyataan itu sendiri, bukan masa lalu yang sudah terjadi. Semua yang kita lihat hanyalah proses untuk "mengubah kenyataan" menjadi lebih masuk akal ... Kelihatannya seperti membalikkan aliran waktu, tapi secara logika, sebenarnya tidak begitu.
Kalau kamu bisa memahami hal ini, maka akan mudah untuk memahami ramalan (atau dunia mimpi) Oronyx. Alasan kenapa ia tidak mau memberi tahu kita tentang cuaca besok (meskipun secara teori kita bisa bertanya pada Aquila), dan kenapa ia tidak bisa memprediksi umur dan penyebab kematian kebanyakan orang, adalah karena kekuatan dewa mereka terbatas oleh kekuatan dewa yang mirip dengan Janus. Ia tidak bisa memprediksi hal-hal yang tidak pasti ini. Dengan kata lain, hal yang Oronyx pilih untuk diperlihatkan kepada kita adalah ramalan yang pasti pernah terjadi (atau "pasti akan terjadi", tapi waktu tidak begitu berarti bagi Oronyx). Ini sangat mudah dimengerti, bahwa tidak ada peramal yang bersedia memberikan ramalan yang tidak mereka yakini.
Jadi, kalau kalian percaya pada profesionalismeku sebagai imam Oronyx, maka aku berharap kalian bisa menyadari: Para imam sudah memandu kekuatan Oronyx semaksimal mungkin. Kata "maksimal" itu kalau diukur dengan sudut pandang yang menyinggung, bahkan bisa dikatakan bahwa kami sudah menahan Oronyx, tidak memberinya pekerjaan lain selain menyelidiki pengetahuan tentang masa lalu dan masa depan ... Tapi hasilnya juga tidak berbeda. Kalau Oronyx tidak ingin melakukannya (menurutku ia tidak percaya diri) maka dia tidak akan (pada kenyataannya ia juga tidak mampu) memberikan informasi apa pun tentang masa lalu, masa kini, dan masa depan.
Kalian semua harus menyadari kekuatan Titan yang luar biasa juga ada batasnya.