Lagu Musim Takdir
Lagu rakyat tentang Tiga Titan Takdir, yang ditulis oleh Illia, penyair terkenal dari Keturunan Chrysos.

Lagu Musim Takdir

Menurut legenda, Illia — penyair Keturunan Chrysos — pernah melewati Janusopolis pada saat Musim Takdir, menyanyikan lagu rakyat ini di atas punggung dromas dengan santai.

Pada bulan pertama yang paling baru, Janus menutup pintu dan berpamitan dengan masa lalu
Oh, putri pertama takdir, bagai rantai yang menggambarkan garis luar dan batas dunia
Lihatlah garis di langit itu, bagai kapak tajam yang membelah bagian depan dan belakang
Orang-orang meninggalkan harta benda mereka dan membakar ikatan yang telah hilang
"Saat pintu kembali terbuka, masa depan yang baru pasti akan datang"

Pada bulan pertama yang paling teratur, Talanton mengencangkan jarum, membedakan menit dan detik
Oh, putri kedua takdir, bagai penggaris dan kompas yang mengukur segala sesuatu di dunia
Lihatlah panjang pagi dan senja yang sama, bagai neraca yang menyeimbangkan siang dan malam
Orang-orang beristirahat setelah matahari terbenam dan bekerja setelah matahari terbit, melaksanakan keputusan kontrak
"Kesetaraan yang mutlak, tidak ada yang benar-benar payah atau hebat"

Pada bulan pertama yang paling malas, Oronyx menguap dan menyebarkan rasa kantuk
Oh, putri bungsu takdir, bagai ambrosia dari kemalasan, rasionalitas, dan kebisingan
Lihatlah warna matahari yang redup itu, bahkan Perangkat Fajar pun mengantuk
Kesadaran orang-orang berkurang dan ingin tidur, dan tidak dipungkiri juga sentimental
"Semua makhluk tertidur, kemudian semua makhluk akan terlahir kembali"